close

Terima KONI Kota Solok, Sumbar, Anas: OPJ Berperan Kembangkan Info Prestasi Atlet

Diposting pada 23 Sep 2022

KONI DKI -  Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Jakarta menerima kunjungan Ketua KONI Kota Solok, Sumatera Barat (Sumbar) Rudi Horizon, Kamis (23/9/2022). Rudi bersama jajarannya diterima oleh Wakil Ketua Umum III KONI DKI Jakarta Fatchul Anas.

Usai berdialog, Anas meminta Rudi untuk memberikan sambutan di acara Live Media Sosial (Medsos) Obrolan Prestasi Jakarta (OPJ) di Ruang Studio KONI DKI Jakarta Lantai 4. OPJ yang digelar setiap hari Kamis pukul 14:00 WIB itu mengangkat tema "How To Be Olympian?" dengan narasumber : Donald Wailan Walalangi (Olympian Tenis) dan Krisna Bayu (Olympian Judo) serta Host Syaiful Jihad. Rudi juga diajak untuk melihat beberapa fasilitas kesehatan atau ruang klinik atlet di Lantai 2.

Rudi mengaku, kalau dirinya mengunjungi KONI DKI Jakarta untuk melakukan studi banding untuk mengembangkan prestasi atlet ke depan.

Sementara Fatchul Anas menyatakan, kalau KONI DKI Jakarta selalu terbuka kepada seluruh pelaku olahraga berprestasi. "Kita terbuka lebar untuk para pelaku olahraga yang ingin belajar dan bertukar pikiran," ungkapnya. 

Sumber : LampuHijau