close

IMI DKI Diminta Koordinator Penyaluran Sumbangan Mensos Peduli Otomotif

Diposting pada 22 Jun 2020
KONI DKI  - IMI DKI Jakarta diminta sebagai koordinator kegiatan Mensos Peduli Otomotif guna memberikan bantuan kepada petugas balap yang terdampak Covid-19.
"Pak Mensos Juliari Batubara sangat peduli terhadap para mekanik, kru balap, petugas lomba dan lain-lain yang selama Covid-19 terhenti kegiatannya karena tidak ada balap," ungkap Anondo Eko, Ketua Umum IMI DKI Jakarta kepada mobilinanews.

Anondo Eko baru saja usai bertemu dengan Menteri Sosial Juliari Batubara di rumah dinas Kemensos, Jakarta, Sabtu (20/6/2020) malam ini.
Sumbangan sembako Mensos Peduli Otomotif dari Kemensos, lanjut Anondo Eko, nantinya akan dilanjutkan dengan masuk kampung sentra kegiatan otomotif, seperti di kawasan sirkuit dan kantor sekretariat IMI Provinsi di seluruh Indonesia.

"Namun untuk tahap awal, Pak Menteri Sosial akan melakukan bantuan kepada para pelaku balap di Tanah Air ini secara simbolis di Jakarta dalam waktu dekat," lanjut Anando Eko.
Jika Mensos Juliari Batubara begitu peduli dengan para pelaku dan supporting balap di Indonesia, karena beliau pernah menjadi Ketua Umum PP IMI 2 periode, 2003-2011.

"Beliau tahu persis, banyak yang menggantungkan hidup dari industri otomotif. Maka begitu tidak ada event balap karena Covid-19, tergerak hati untuk memberi bantuan," pungkas Anondo Eko. (wan)  

Sumber : mobilinanews (Jakarta)